» » » » Contoh Cerpen Kisah Nyata, Sarjana Pengangguran

Contoh Cerpen Kisah Nyata Pengalaman Pribadi – merupakan sepenggal kisah perjalanan hidup seseorang. Kisah seperti ini banyak dicari baik sekedar untuk hiburan maupun untuk bahan belajar. Wajar memang karena dalam kisah seperti ini banyak yang bisa diambil oleh pembaca mulai dari inspirasi, motivasi, nasehat sampai pada teguran sekalipun.

Dalam karya sastra banyak dijumpai karya-karya misalnya cerpen yang diangkat berdasarkan kejadian yang terjadi di kehidupan sehari-hari. 

Kisah yang diangkat berdasarkan inspirasi atau bahkan secara keseluruhan merupakan refleksi kejadian nyata yang dialami atau dilihat oleh penulis. Karangan seperti ini memiliki keunggulan tersendiri tentunya.

Untuk cerpen berjudul “sarjana pengangguran” berikut ini sendiri bisa jadi merupakan sebuah pengalaman yang dialami atau dilihat oleh sang penulis. 

Bisa juga merupakan bentuk sindiran atau mungkin luapan kekecewaan hidup seseorang. Yang jelas cerita yang diangkat tentu bisa dijadikan nasehat dan pelajaran berharga bagi pembaca semua.

Apakah cerpen singkat tersebut cukup menarik dan bagus? Kalau bagus tidaknya tentu tergantung penilaian pembaca, masing-masing orang bisa menilai berbeda. Tapi dari sisi susunan atau bentuknya, cerpen berikut dibuat dengan sangat sederhana.

Bahasa yang digunakan adalah bahasa yang sangat umum, sedikit sekali dijumpai istilah yang asing dan sulit dimengerti. 

Penceritaannya pun cukup sederhana sehingga alur ceritanya mudah diikuti. Pokoknya kisah cerpen tersebut tidak akan membuat pembaca bingung. Sekarang kita baca saja cerita selengkapnya di bawah ini.

Sarjana Pengangguran
Cerpen Kisah Nyata Singkat

Namaku adalah Riko, seorang sarjana muda pengangguran yang hidup di kerasnya tanah ibukota. Atau lebih tepatnya bukan sarjana muda tetapi sarjana tua pengangguran. Sudah sepuluh tahun dari usia kelulusanku aku menjadi seorang pengangguran.

Hampir semua perusahaan yang ada di Jakarta sudah ku jelajahi dan ku kirimi lamaran pekerjaan. Namun tidak ada satu pun yang menerima aku. Masalahnya pun  beragam, mengapa perusahaan yang ada di Jakarta tidak mau menerimaku sebagai karyawan.

Menurutnya ijazahku yang dengan susah payah kudapatkan sudah terlalu pasaran dan lumrah. Aku tidak mempunyai kesempatan untuk bisa bekerja di perusahaan tersebut dengan latar belakang pendidikan tersebut.

Bahkan aku pernah mendapatkan perlakukan yang tidak layak dari salah satu staff perusahaan yang ada di Jakarta. Aku ingat benar bagaimana kejadian tersebut menjadi pengalaman pahit yang aku miliki.

”Mas mau ngapain kesini,”tanya seorang staff sambil melihatku yang sedang membawa map lamaran.
”Saya mau melamar kerja Bu”, jawabku sedikit ragu
”Lulusan apa!”, ia bertanya lagi dengan nada sinis
”S1 Tehnik Infomasi Jaringan Bu,”, jawabku dengan percaya diri
”Disini enggak butuh lulusan tehnik informasi jaringan mas, disini sudah banyak”. Jawabnya dengan nada keras dengan raut muka yang sinis

”Ibu enggak bisa bantu saya Bu, tolong Bu.?”, aku mencoba meminta bantuan kepada wanita tersebut sambil seolah mengemis.
”Nggak bisa mas, lebih baik mas cari tempat lain aja”, jawabnya sambil pergi meninggalkanku

Begitulah kira-kira usahaku untuk mendapatkan pekerjaan namun tidak membuahkan hasil. Dan itu sudah ku lakukan selama 10 tahun. Aku hanya bisa meratapi nasibku menjadi sarjana pengangguran yang penuh derita.

Harapan yang aku gantung dilangit, pekerjaan yang aku impikan, kini perlahan sirna entah kemana. Aku tetap melakukan aktivitas lain untuk menyambung hidup. Aku bekerja sebagai tukang parkir, meski gaji terbilang kecil namun lumayan untuk membeli sesuap nasi.

Meski banyak orang yang mencelaku karena memang sarjana hanya menjadi tukang parkir , aku tidak peduli, karena hanya ini yang bisa aku lakukan untuk menyambung hidupku.

Perih memang sudah pasti mengingat aku menapatkan gelar dari perguruan tinggi membutuhkan waktu 4 tahun yang menghabiskan modal, pikiran dan tenaga. Namun meski demikian kehidupanku tetap kujalani dengan ikhlas.

--- oOo ---

Apa yang dialami oleh sarjana di atas adalah salah satu potret kehidupan nyata yang terjadi sekarang ini. Tidak bisa dipungkiri, kenyataannya sekarang memang banyak orang yang tidak begitu beruntung bahkan dengan pendidikan tinggi yang ia miliki sekalipun.

Banyak juga kalangan sarjana muda yang tidak memiliki kesempatan untuk menerapkan ilmu yang ia dapat, tidak ada wadah yang bisa menampung mereka. Entah apa yang salah dengan keadaan seperti itu. Namun nyatanya pengalaman dan kejadian pahit seperti itu sangat sering terjadi.



Apapun itu, mudah-mudahan apa yang baru kita baca di atas bisa menjadi pelajaran bagi kita semua. Semoga saja kisah pilu di atas tidak pernah kita alami dalam kehidupan ini. Sekarang mari kita tinggalkan cerita di atas dan menuju ke cerpen singkat lain yang sudah disiapkan dibagian bawah tulisan ini. 

About Cerita Inggris Indonesia

Hi..! Cerita Inggris Indonesia adalah website yang berisi berbagai macam cerita dalam bahasa Inggris dan Indonesia. Disini ada cerpen, cerita rakyat, drama, cerita anak, narrative, legenda, cerita lucu dan banyak lagi cerita lainnya. Silahkan baca mana yang anda suka, terima kasih telah berkunjung...
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post